HOME     TUGAS

Sunday, September 13, 2009

Sudahkah Anda Memeriksa Suhu PC/Notebook?




Suhu merupakan salah satu faktor krusial yang menentukan apakah pc/notebook tersebut dapat bertahan lama atau tidak. Sama saja dengan tubuh kita, jika badan kita panas maka sebaiknya badan kita dikompres supaya menjadi dingin/stabil kembali suhunya. Banyak faktor yang mempengaruhi suhu pada pc/notebook naik, salah satunya adalah debu-debu yang menempel pada hardware dan HSF pc/notebook kita. Sebaiknya selama sebulan sekali kita harus membersihkan jeroan dari pc/notebook nya. Disanalah sumber terbesar yang mempengaruhi suhu. Selain itu, faktor ruangan juga berpengaruh besar terhadap naiknya suhu pada pc/notebook kita.

Oleh sebab itu, untuk berjaga-jaga dan mengetahui suhu pada pc/notebook kita, kita harus mempunyai alat pengukur seperti termometer yang digunakan manusia untuk mengukur suhu tubuh. Ada banyak aplikasi freeware yang berfungsi mengetahui suhu tersebut. Salah satunya yang sering saya pakai adalah SpeedFan.

SpeedFan adalah sebuah program yang memonitor termperatur dari pc atau notebook kita, selain itu software ini dapat memonitor juga voltase, dan kecepatan fan. Dan bahkan speedfan dapat mengakses info S.M.A.R.T. dan melihat temperatur pada harddisk.

Berikut adalah screenshot nya





Setiap saat saya selalu memantau suhu pada notebook saya, dan ini amat berguna sekali untuk memprevent notebook dari mati tiba-tiba akibat overheat (dulu biasanya saya sering hehehe). Untuk mendownload program nya Anda dapat mengklik Link di dibawah, Almico menyediakan software ini secara gratis.




Selamat mencoba :)

No comments:

Post a Comment







©Scidealist 2009