HOME     TUGAS

Thursday, September 10, 2009

Opera Meluncurkan Opera 10 Final



Mungkin seluruh pengguna internet tidak asing lagi terhadap browser-browser yang sering kita pakai setiap kali kita mengakses internet. Mulai dari I.E (Internet Explorer), Firefox, sampai browser pendatang terbaru besutan google yaitu google chrome. Setiap browser memang memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, ada yang unggul pada javascriptnya, ada yang pada enteng nya program karena tidak memakan source yang besar, dan berbagai macam kelebihan dan kekurangan lainnya.


Namun dibalik itu semua, dari dulu saya selalu menggunakan browser opera. Mengapa saya menggunakan browser ini? karena browser ini unggul pada load page nya dan enteng jika pc kita tergolong pc yang "lambat". Namun kekurangan pada browser ini adalah lemah pada load javascript. Karena opera menggunakan teknik cache, sehingga cache untuk javascript tidak dapat maksimal karena harus meload nya setiap saat agar dapat mengikuti stream update dari javascript tersebut. Contoh yang dapat kita ambil adalah keluhan pengguna opera ketika membuka situs facebook.

Sekarang ini, opera telah meluncurkan OPERA 10 FINAL Versi opera yang hampir sempurna kalau menurut saya. Opera Pada opera 10 ini, terdapat fitur-fitur baru dan perbaikan bug-bug pada versi 9.6x sebelumnya. Fitur yang dikembangkan adalah fitur Turbo Charged Browsing. Dengan fitur ini kita dapat memboost load page kita menjadi lebih cepat lagi, karena page yang akan kita load akan di "shrink" kan size file nya. Terutama pada file-file gambar yang ada pada page yang akan kita buka. Gambar tersebut akan menjadi buram karena kualitas nya akan diturunkan otomatis untuk mempercepat membuka page. Turbo Charged Browsing ini juga akan menyesuaikan dengan koneksi yang kita pakai, jadi jika koneksi kita sedang lambat maka turbo charged akan berubah menjadi 2x atau 3x.



berikut adalah Screenshot nya dari browser saya :





Selain itu Opera 10 membuat visual tab seperti halnya firefox, versi terdahulunya masih belum menganut visual tab ini. Salah satu fitur yang menjadi trademark opera yaitu "speeddial" dapat di set menjadi sesuka kita. Dahulu untuk men "set" speeddial, harus dilakukan dengan cara mengedit file speeddial pada browser dan merubah content file tersebut. Namun sekarang menjadi lebih mudah, hanya dengan mengklik kanan pada speeddial lalu klik configure. Mungkin ini dilakukan karena banyak para pengguna opera yang kesulitan jika ingin menambahkan speeddial pada browsernya.




Pada gambar diatas kita dapat mensetting sendiri berapa banyak speeddial yang akan kita gunakan pada browser kita. Speeddial ini amat berguna sekali bagi para surfer, karena tidak perlu mencari pada bookmark-bookmark kita namun kita hanya tinggal mengklik gambar yang ada pada tampilan awal.


Dan juga masih banyak fitur-fitur lainnya yang harus Anda coba. I love opera :)


No comments:

Post a Comment







©Scidealist 2009